KABUPATEN CIREBON, SC- Setelah membagikan sembako, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cirebon menyalurkan air bersih kepada sejumlah korban terdampak banjir di Kecamatan Suranenggala, Kamis (21/1/2021).
Ketua PMI Kabupaten Cirebon, Rd Sri Heviyana mengatakan, pascabanjir pihaknya memberikan bantuan air bersih ke beberapa daerah yang terdampak. Pasalnya, terdapat sebagian warga yang memerlukan air bersih untuk MCK dan minum, termasuk untuk dapur umum.
“Warga sebelumnya mengatakan masih kekurangan air bersih, jadi mudah-mudahan ini memberikan berkah dan dapat membantu masyarakat Suranenggala yang menjadi korban banjir,” kata Heviyana kepada Suara Cirebon, di sela-sela kegiatannya
Jumlah air bersih yang dibagikan, menurut Heviyana, hari itu baru satu tanki.
“Sebelumnya ada bantuan sembako, tapi ada keterbatasan sembako, karena di sini bukan hanya satu desa, dan sebelumnya kami membagikan satu desa itu 100 paket sembako,” katanya.
Menurut ia, jika dibagikan semua tidak akan cukup, karena pihaknya sudah menjadikan satu paket. Nanti, kata Heviyana, pihaknya akan minta kebijakan dari kuwu desa setempat, yaitu bagaimana agar masyarakat bisa mendapatkan semuanya.
Sementara itu, Camat Suranenggala, Indra Fitriani mengucapkan terima kasih kepada PMI atas bantuannya. Menurutnya bantuan tersebut sangat membantu masyarakat setempat yang terdampak banjir.
“Terima kasih yang tak terhingga dari warga Kecamatan Suranenggala yang sebelumnya sudah memberikan sembako dan hari ini bantuan air bersih,” kata Fitriani.
Adapun jika ada bantuan-bantuan, lanjut Fitriani, akan diproses melalui desa dahulu, dan pihak desa yang akan memilih siapa yang lebih layak untuk mendapatkan bantuan.
“Insyaa Allah kami akan menyampaikan apa yang diberikan PMI kepada masyarakat, karena kita tahu, di Kecamatan Suranenggala ini ada 4.000 rumah yang terdampak banjir,” paparnya.
BACA JUGA: Donor Darah di Kasugengan, PMI Peroleh 22 Labu
Sementara itu, Andi salah satu korban banjir mengaku bersyukur atas adanya bantuan air bersih dari PMI, karena selain dari pada sembako dan obat-obatan, air bersih juga sangat dibutuhkan oleh masyarakat terdampak banjir.
“Alhamdulillah ada air bersih, kami juga sangat membutuhkan air bersih, karena di sini saat ini nyari air bersih itu susah,” ujarnya. (Yusuf)