KUNINGAN, SC- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), H.Sandiaga Salahuddin Uno merasa tertarik dengan potensi wisata yang ada di Kuningan, salah satunya daya tarik wisata di Desa Cibuntu Pasawahan.
“Desa Cibuntu Kabupaten Kuningan dipilih sebagai lokasi sosialisasi, karena Desa Cibuntu dikenal sebagai juara di level ASEAN untuk pariwisata. Desa Wisata Cibuntu juga pernah menyabet sebagai Desa Wisata Terbaik urutan kelima tingkat ASEAN pada 2016 untuk bidang homestay,” tutur DR. Sandiaga Uno, Senin (31/5/2021).
Selain itu, pada 2017, desa ini juga terpilih sebagai desa wisata terbaik peringkat dua di Indonesia dalam perhelatan Community Based Tourism (CBT) Kementerian Pariwisata Indonesia.
Di samping Desa Cibuntu, juga memiliki daya tarik wisata berupa air terjun, kolam renang, dan camping ground. Dimana pengunjung bisa menikmati suasana alam asri dengan berbagai fasilitas lengkap. Atraksi budaya juga menjadi daya tarik tersendiri yang ditawarkan oleh Desa Cibuntu. Salah satunya tarian penyambutan pengunjung.
“Daya tarik lainnya, ada ekraf berupa suvenir kriya, yaitu produk-produk kesenian yang terbuat dari pemanfaatan limbah kayu. Selain itu juga banyak tersedia homestay, sebagai tempat istirahat dan penginapan untuk wisatawan,” imbuhnya.
Kehadiran Menparekraf yang didampingi artis cantik Cinta Laura dalam rangka Sosialisasi Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021, bertempat di Desa Wisata Cibuntu, Kecamatan Pasawahan.
Dalam kesempatan itu di nataranya hadir Bupati Kuningan H.Acep Purnama, Wakil Bupati H. M Ridho Suganda , Direktur Tata Kelola Destinasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Indra Ni Tua, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Prov Jawa Barat, Dr. H. Dedi Taufik, Ketua CMI Cirebon, Dr. H. Asad, dan sejumlah undangan lainnya.
“Saya ucapkan selamat datang kepada Mas Menteri beserta seluruh jajaran, saya sangat senang sekali dan berterimakasih yang setulus-tulusnya, telah hadir di tengah-tengah kita dalam rangka kunjungan kerja,” sambut hangat Bupati Acep.
Bupati Acep, yakin dengan kegiatan ini akan tumbuh inovasi dan motivasi untuk semua yang hadir pada saat ini, karena sesuai dengan visi Kabupaten Kuningan sendiri yakni, membangun pariwisata termaju berbasis desa.
“Semua potensi akan digali dan ditumbuhkembangkan untuk membangun desa-desa kami menuju ketahan ekonomi dan kearifan lokal, Kuningan sendiri memiliki target 25 desa wisata, tapi allhamdulilah sekarang sudah menjadi 47 desa wisata dengan sentuhan berbagai pihak yang selaras dengan Visi Jabar, yaitu Jabar Juara dengan inovasi dan kolaborasi,” tuturnya.
Selanjutnya, Bupati Acep menegaskan, dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Kuningan bersama seluruh jajaran SKPD, stakeholder, pelaku usaha, dan pegiat berusaha untuk mewujudkan Kuningan sebagai Kabupaten Agropolitan dan Wisata Termaju.
“Hal ini kami tunjang lima tahun terakhir dengan visi Kuningan MAJU (Maju, Agamis Pinunjul) Berbasis Desa,” tambahnya. (Nung Kh)