Venna Melinda bersikap tegas dalam kasus KDRT yang menjerat suaminya, Ferry Irawan sebagai tersangka dan ditahan.
Selebritis dan juga politisi Venna Melinda menolak permintaan damai dan bertemu dengan suaminya, Ferry Irawan.
Ditemani Hotman Paris, Venna Melinda dengan tegas menyatakan tidak ingin berdamai. Ia juga menolak keinginan suaminya Ferry Irawan untuk bisa bertemu empat mata.
Penolakan tegas Venna Melinda diungkapkan usai menjalani pemeriksaan tambahan di Ditreskrimum Polda Jatim di Surabaya, Kamis, 26 Januari 2022.
Polda Jatim kembali memanggil terlapor Venna Melinda untuk pemeriksaan tambahan dalam penyidikan kasus KDRT yang menjerat suaminya Ferry Irawan sebagai tersangka.
BACA JUGA: Penangkapan Pelaku Penculikan di Lemahabang Cirebon Dipastikan Hoaks, Ingat Ada UU ITE