SUARACIREBON – Untuk membuat karya desain, mungkin Anda butuh membutuhkan reverensi dari situs ilustrasi gratis.
Bahkan, situs ilustrasi gratis ini juga mungkin bisa memudahkan Anda untuk menyelesaikan pekerjaan membuat desin.
Ilustrasi yang tersedia di situs gratis pun dapat memperindah karya desain Anda.
Ilustrasi yang disediakan di situs gratis ini bisa digunakan untuk desain, buku, aplikasi, hingga kebutuhan untuk para content kreator.
BACA JUGA: 5 Cara Mendapatkan Lebih Banyak Pengikut Instagram, Tanpa Link dan Bebas Pembajakan !
Bagi Anda yang masih bingung atau sedang mencari situs ilustrasi gratis, tenang aja…
Nih mimin siapkan 10 rekomendasi situs ilustrasi gratis yang tentunya bisa kamu kunjungi.
1. Freepik
Freepik adalah situs gambar yang menyediakan lebih dari 10 juta sumber grafis.
Di antaranya ada konten visual yang diproduksi dan didistribusikan oleh platform online.
Di Freepik Anda dapat menemukan berbagai macam foto, PSD, ilustrasi, dan vektor sesuai kebutuhan.
BACA JUGA: 6 Cara Mengatasi Komputer No Signal, Gampang Banget