SUARA CIREBON – Keutamaan membaca surat Al Kahfi ternyata luar biasa, ada pancaran sinar langsung dari ka’bah.
Keutamaan membaca surat Al Kahfi ini terutama pada Jumat malam dan Sabtu pagi.
Inilah keutamaan membaca Surat Al Kahfi sebagaimana sabda Rasulullah. Ada pancaran sinar dari Kabah.
Nabi Shalallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda:
“Barangsiapa yang membaca surat Al-Kahfi pada malam jum’at, dia akan disinari cahaya antara dia dan ka’bah”.
(HR. Ad Darimi. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadits ini shahih sebagaimana dalam Shohihul Jami’ No. 6471).
“Barangsiapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari jum’at, dia akan disinari cahaya di antara dua jum’at” (HR. An-Nasa’i & Baihaqi).
Berlomba-lomba dalam kebaikan dengan share, tag, mention ke orang lain soal keutamaan membaca Surat Al Kahfi ini.
Satu orang yang tahu ilmu karena info dari kamu soal keutamaan surat Al Kahfi, InsyaAllah bernilai pahala karena mengajak kepada kebaikan.
Dari Abu Mas’ud Radhiyallahu anhu berkata,
“Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ‘Barangsiapa menunjukkan suatu kebaikan, maka ia mendapatkan pahala seperti pahala orang yang melakukannya.” (HR. Muslim).
Semoga bermanfaat.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.