SUARA CIREBON – Mahkamah Kostitusi (MK) akhirnya memutuskan untuk menolak gugatan pemilihan presiden atau Pilpres 2024 yang diajukan pasangan calon nomor 01 Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar dan 03 Ganjar Pranowo – Mahfud MD.
Dalam putusan sidang yang dibacakan Senin, 22 April 2024, MK juga memutuskan hasil Pilpres 2024 yang memenangkan pasangan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka adalah sah.
Dari 8 hakim konstitusi, tiga hakim diantaranya mengajukan dissenting opinion. Meski demikian, tidak mengurangi keputusan MK yang menolak gugatan paslon 01 dan 03, serta mengesyahkan kemenangan Prabowo – Gibran.
Usai MK membacakan putusan, Presiden Indonesia terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto menanggapi hasil persidangan gugatan sengketa pilpres di MK tersebut.
“Ya kita bersyukur proses di Mahkamah Konstitusi sudah selesai,” ujar Prabowo.
Prabowo mengatakan kini saatnya bagi dirinya untuk fokus mempersiapkan masa depan bangsa Indonesia.
“Kita sekarang tentunya lakukan persiapan-persiapan untuk menghadapi masa depan, saya kira itu dari saya ya,” kata dia.
Prabowo juga turut mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mendukungnya serta bekerja keras untuk memenangkan kontestasi Pemilu 2024.
“Terima kasih semua masyarakat, terima kasih dukungannya, terima kasih kepada Mahkamah Konstitusi yang sudah menjalankan tugas yang berat, saya kira itu saja. Terima kasih kepada semua unsur, semua pihak yang telah bekerja keras,” tutur Prabowo.
Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mengungkapkan menghormati keputusan MK. Keduanya mengucapkan selamat kepada Prabowo – Gibran yang akan mengemban amanat menjalankan pemerintahan lima tahun ke depan.
“Kami taat konstitusi. Kita hormati putusan MK. Saya ucapkan selamat bekerja untuk pasangan Prabowo – Gibran,” tutur Ganjar Pranowo.
Hal senada diungkapkan paslon 01, Anies Baswedan yang mengungkapkan tugas menjalankan amanat konstitusinya dalam Pilpres 2024 telah berakhir dengan putusan MK.
“Kalau kita tidak menghormati, terus siapa nanti yang akan menghormati konstitusi. Kita beri selamat kepada pemenang Pilpres,” tutur Anies Baswedan.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.