MAJALENGKA, SC- Jabar Bergerak, Kabupaten Majalengka, menggelar Gerakan Nasi Bungkus (Gasibu) untuk membantu masyarakat terdampak pandemi Corona. Ketua Jabar Bergerak Kabupaten Majalengka, Iman Pramudya Subagja, mengatakan, sasaran Gasibu adalah mereka yang terdampak secara ekonomi dan sosial pandemi Covid -19.
“Sasaran Gasibu adalah mereka yang kekurangan dari sisi pangan yang disebabkan oleh pendemi virus Corona. Hari ini, kami membagikan 500 nasi kotak kepada para sopir angkutan, ojek, tukang becak, pemulung, pedagang kaki lima dan warga masyarakat yang tidak mampu,” katanya, Kamis (23/4/2020).
Baca Juga: Satu Pemudik Asal Majalengka Positif Covid-19
Untuk kegiatan Gasibu kali ini, pembagian nasi kotak diawali di perempatan Kecamatan Jatiwangi kemudian dilanjutkan ke titik lainnya. Menurut Imam, Program Gasibu tersebut merupakan satu dari sembilan program pemerintah untuk penerima bantuan melalui Jabar Bergerak.
“Kami, para pengurus, bergotongroyong untuk membantu masyarakat yang secara ekonomi terdampak pandemi Covid-19,” jelasnya.
Baca Juga: Lapas Bagikan APD Hasil Karya Warga Binaan
Dia menambahkan, kegiatan membantu masyarakat tersebut masih akan terus berlanjut. Gasibu akan terus dilakukan selama pandemi Covid-19 termasuk di bulan Ramadhan. “Kegiatan Gasibu akan tetap dilaksanakan termasuk kegiatan lainnya untuk membantu saudara-saudara kita yang kesulitan,” ujarnya. (Dins)