MAJALENGKA, SC- Pembangunan dan perbaikan sarana infrastruktur di Kabupaten Majalengka tetap dilaksanakan di tengah pendemi Virus Corona, karena untuk memenuhi kebutuhan mobilisasi masyarakat. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Majalengka, Selasa (21/4/2020).
Salah satu infrastruktur yang mendapatkan perbaikan adalah jalan lingkar utara, Paninyingkiran. Kepala Dinas PUTR Majalengka, Agus Tamim kepada awak media mengatakan, perbaikan sarana jalan lingkar utara yang dalam kondisi rusak sedang diperbaiki. Rehabilitasi jalan lingkar ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan pada pengguna jalan yang banyak dipenuhi lubang tersebut.
“Perbaikan jalan ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap tersedianya sarana infrastruktur yang layak,” ujarnya.
Baca Juga: Polres Bentuk Timsus Pemulasaraan Jenazah Covid-19
Keberadaan jalan lingkar Panyingkiran ini sangat vital dan dibutuhkan oleh warga Majalengka.Jalan ini kata Agus juga menjadi akses ke Kecamatan Cigasong, Kasokandel, maupun Jatiwangi.
“Pemerintah terus berupaya untuk mewujudkan jalan yang layak dan mulus. Karena itu pemerintah terus melakukan pemeliharaam jalan-jalan yang menjadi kewenangan Kabupaten Majalengka agar nyaman dan aman,” jelasnya mantap.
Baca Juga: Peduli Tenaga Medis, Kodim 0617 Bantu APD
Sedangkan untuk jalan rusak yang menjadi kewenangan provinsi akan disampaikan ke Provinsi Jawa Barat. “Sedangkan untuk kewenangan desa, maka pemerintah desa yang memiliki kewajiban memelihara maupun memperbaikinya,” pungkasnya. (Dins)