SUARA CIREBON – Dalam semangat kebersamaan menyambut bulan suci Ramadan dan kecintaan terhadap Al Quran, Komunitas Cinta Pustaka UIN Siber Cirebon berkolaborasi dengan perpustakaan kampus setempat dan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Jami’ Al-Munawwarah dalam menyelenggarakan Bakti Literasi dan Kajian Terjemah Al Quran.
Kegiatan yang diselenggarakan di Masjid Jami’ Al-Munawwarah Kota Cirebon ini bertajuk “Membangun Peradaban Melalui Ilmu dan Kepedulian”.
Hadir sebagai pemateri utama, Ustadz H Ahmad Khoirudin Lc MH (Ketua Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum/PKBH UIN Siber Cirebon) memberikan kajian mengenai terjemahan ayat-ayat suci Al Quran serta mengulas nilai-nilai aplikatif dalam kehidupan sehari-hari.
Acara ini juga mendapatkan dukungan penuh dari Komunitas Cinta Pustaka UIN Siber Cirebon, dengan keterlibatan aktif Syibli Maufur MPd (Kepala Perpustakaan UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon), Rifaldi Shafar (Ketua Komunitas Cinta Pustaka), Rahmadian Fatmawati (Ketua Pelaksana Komunitas Cinta Pustaka), serta jajaran panitia lainnya. Kehadiran Suwarso SKom dari DKM Masjid Al-Munawwarah beserta Remaja Masjid semakin menguatkan sinergi dalam menyukseskan acara ini.
Selain kajian, acara ini juga diisi dengan bakti amal, sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama. Bantuan disalurkan kepada mereka yang membutuhkan, menegaskan pentingnya berbagi dalam meraih keberkahan hidup.
Keterlibatan aktif pelajar dari berbagai sekolah di Cirebon turut memperkaya acara ini. Peserta dari SMAN 1 Kota Cirebon, SMAN 2 Kota Cirebon, SMAN 6 Kota Cirebon, SMAN 8 Kota Cirebon, SMA Yadika Kota Cirebon, SMK Yadika Kota Cirebon, dan SMPN 3 Kota Cirebon hadir dengan antusias, berpartisipasi dalam sesi kajian dan diskusi yang menggugah pemikiran.
Lebih dari sekadar kajian dan bakti sosial, acara ini juga menjadi bagian dari upaya memperkenalkan UIN Siber Cirebon kepada masyarakat, khususnya di wilayah Cirebon dan sekitarnya. Dengan memperkenalkan lingkungan akademik dan keislaman yang kuat, acara ini juga menjadi ajang promosi bagi Perpustakaan UIN Siber Cirebon sebagai pusat literasi keislaman dan PKBH UIN Siber Cirebon sebagai layanan hukum berbasis syariah.
Dengan harapan yang besar, kegiatan seperti ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai jembatan dalam memperkuat pemahaman terhadap Al Quran, membangun kepedulian sosial, serta mempererat hubungan antara UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, masyarakat, dan dunia pendidikan. Semoga langkah kecil ini menjadi pijakan menuju ridho Ilahi dan keberkahan bagi kita semua.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.